
Berkah Ramadan, Warga di 17 Kelurahan Kawasan Industri Cilegon Dapat Bantuan Sembako
26 April 2022
Cilegon - PT Krakatau Sarana Properti (KSP) memberikan bantuan bingkisan sembako kepada masyarakat
26 April 2022
Cilegon - PT Krakatau Sarana Properti (KSP) memberikan bantuan bingkisan sembako kepada masyarakat
Cilegon – PT Krakatau Sarana Properti (KSP) memberikan bantuan bingkisan sembako kepada masyarakat khususnya kaum dhuafa yang berada di 17 kelurahan wilayah ring satu Kawasan Industri Cilegon.
Manager Corporate Secretary PT Krakatau Sarana Properti (KSP) Ahmad Iqbal mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh perusahaan dalam menyambut Ramadan, khususnya kepada 17 kelurahan yang ada di kawasan industri Cilegon.
“Tahun ini kami memberikan bantuan sembako berupa beras, minyak dan kebutuhan pangan rumah tangga lainnya sebanyak 1.700 paket yang segera didistribusikan ke masyarakat sekitar wilayah ring satu di kawasan industri Cilegon. Setiap kelurahan nantinya akan mendapatkan distribusi 100 paket sembako. Pada bulan yang penuh rahmat ini, kami juga meminta doanya dari para warga sekitar agar perusahaan kami semakin besar dan terus berkembang dan tentunya KSP akan terus amanah dalam berkomitmen untuk berbagi dan peduli terhadap lingkungan dan masyarkat sekitar. Pada kesempatan silaturahmi ini saya juga bersyukur kita semua bisa berkumpul bersama dalam keadaan sehat dan semoga kedepannya kita dapat berkumpul kembali pada tahun depan,” ujar Ahmad Iqbal, Selasa (26/4/2022).
Jalinan silaturahmi antara warga dan perusahaan ini, kata Iqbal diharapkan terus terjalin hingga tercipta sinergitas keduanya.
“Tali silaturahmi ini diharapkan sebagai upaya KSP untuk saling mengenal lebih akrab antara satu sama lainnya. Semoga acara ini diberikan kebarokahan dan kedepannya antara lingkungan warga kawasan industri dan KSP bisa saling bersinergi dan berkomunikasi dengan baik,” tambah Direktur SDM dan Keuangan PT Krakatau Sarana Properti, khmad Syariful Huda.
Sementara, Lurah Kebonsari, Asep Muzayin yang mewakili 17 kelurahan menyambut baik penyerahan bingkisan bantuan lebaran yang diberikan KSP. Ia pun berharap kedepannya KSP dan juga Krakatau Steel Group turut membantu anak yatim dan juga home industri yang berada di wilayahnya.
“Alhamdulillah acara ini menurut kami sangat penting. Saya beserta para lurah lainya berterima kasih atas bantuan yang diberikan PT.KSP. Semoga kegiatan ini bisa rutin dan kuotanya bisa ditambah. Warga Kebonsari pada umumnya adalah pembuat kue gipang di daerah lingkungan Delingseng, ingin dijadikan kawasan sentra gipang. Harapannya kami bisa dibantu juga untuk pembuatan gapura kawasan sentra kue gipang, selain itu kami harapkan KSP juga turut memberikan berbagai pelatihan untuk masyarakat di 17 kelurahan lainnya,” katanya.
(qbl/red)
Cilegon – PT PLN Indonesia Power UBP Suralaya menandatangani kerjasama melalui nota kesepahaman (MoU) dengan
Baca SelengkapnyaCilegon – Kapal feri KMP Portlink 3 menabrak jembatan bergerak atau moveable bridge (MB) di
Baca SelengkapnyaSerang – Tim SAR gabungan evakuasi seorang anak berusia 4 tahun yang jatuh ke dalam
Baca SelengkapnyaJakarta – PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dan PT Pindad (Persero) bersinergi pada penandatanganan Nota
Baca SelengkapnyaCilegon – Sejumlah akademisi dan pakar hukum mendorong agar tahap penyelidikan tidak dihilangkan dan jadi
Baca SelengkapnyaSerang – Akademisi Universitas Pamulang (Unpam) Serang, Angga Rosidin menyebut kegiatan ekstrakurikuler di sekolah dapat
Baca SelengkapnyaJakarta – Pengurus DPP Ikatan Alumni Untirta (IKA Untirta) berdiskusi dengan Koordinator Presidium Himpunan Alumni
Baca SelengkapnyaJakarta – Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan pemilihan Bupati-Wakil Bupati Serang diulang. Alasannya, Menteri Desa dan
Baca SelengkapnyaSerang – Mahasiswa Universitas Pamulang (UNPAM) Kelompok 8 PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat) menggelar sosialisasi dan
Baca SelengkapnyaPekalongan – Bencana tanah longsor yang melanda Kecamatan Petungkriono, Kabupaten Pekalongan, Provinsi Jawa Tengah pada
Baca Selengkapnya