IMG-20210226-WA0020
Bagikan
Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian saat tiba di rumah dinas Wali Kota

Cilegon – Helldy Agustian-Sanuji Pentamarta resmi dilantik sebagai Wali Kota-Wakil Wali Kota Cilegon. Percepatan penanganan COVID-19 di Cilegon jadi pesan Gubernur Banten, Wahidin Halim.

“Gubernur sudah memesankan kepada kami bahwa Cilegon wajib penanganan Covid secara serius,” kata Helldy seusai dilantik di rumah dinas Wali Kota Cilegon, Jumat (26/2/2021).

Tak hanya itu, Wahidin, lanjut Helldy berpesan agar pemimpin baru Cilegon mampu mengentaskan kemiskinan dan memulihkan ekonomi selama pandemi COVID-19.

“Yang kedua pertumbuhan dalam arti kata pemulihan ekonomi untuk kesejahteraan masyarakat harus segera,” ucapnya.

“Dan yang terakhir adalah kemaksiatan harus dikurangi,” ujarnya.

Terlepas dari pesan Gubernur Banten, Cilegon diibaratkan sebagai rumah milik seorang keluarga. Helldy ingin rumah ini jadi contoh bagi keluarga lain. Rumah itu harus dijaga bersama agar tampak baik.

“Karena kami menyadari bahwa Cilegon ini bukan milik aku, bukan milik kamu, tapi milik kita semuanya,” kata dia.

Pengibaratan rumah milik bersama artinya sistem kekeluargaan harus harmoni. Pascadilantik, Helldy ingin tak lagi ada pemisah pascapilkada. Siapapun pemimpinnya, Cilegon mesti dibangun bersama-sama.

“Ke depan pemkot Cilegon melayani buka. Dilayani, itu mejjadi motto kami berdua,” ujarnya.

KOMENTAR